Ekskul PMR adalah salah satu kegiatan ekstrakurikuler atau ekskul yang dilaksanakan di tingkat SMA. Ekskul ini berfokus pada kegiatan seputar kesehatan, pertolongan pertama, dan penanggulangan pada gawat darurat di bidang sosial.
Ekskul PMR cukup banyak diminati siswa SMA, terutama bagi siswa yang memiliki ketertarikan dengan bidang kesehatan. Hal ini karena siswa dapat menyalurkan hobi dan cita-citanya dengan mengikuti berbagai kegiatan di ekskul PMR.
Palang Merah Remaja atau PMR adalah wadah promosi, pembinaan, dan pengembangan anggota remaja PMI (Palang Merah Indonesia).