Sentul Kabupaten Bogor, bersamaan dengan hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-73, SMA Widya Nusantara melaksanakan kegiatan Pramuka dan LDKS di Bumi Kepanduan Sentul kabupaten Bogor.
Kegiatan ini diikuti oleh peserta didik kelas 10 dan kelas 11 dengan jumlah total 270 peserta didik. Kegiatan yang dibuka langsung oleh Kepala SMA Widya Nusantara Dra.Hj. Sri Rohimi pada hari Kamis 16 Agustus 2018 di Bumi Kepanduan Sentul Kabupaten Bogor ini berjalan dengan lancar hingga ditutup pada tanggal 18 agustus 2018
Dalam kegiatan ini terdapat beberapa materi berupa Bela Negara, manajemen kepemimpinan, kepanduan dan lain sebagainya. Beberapa materi disampaikan oleh Dewan guru, Pembina Pramuka Kwaran Rawalumbu serta dari Babinsa Rawalumbu.
Kegiatan ini merupakan kesekian kalinya bagi SMA Widya Nusantara yang diadakan diluar sekolah dengan suasana baru. Kegiatan ini bertujuan menumbuhkan benih-benih karakter yang sesuai dengan Dasa Dharma Pramuka dan direalisasikan dalam kehidupan sehari hari baik di sekolah maupun di lingkungan sekitarnya.
Beri Komentar